Netty Suherlis
5.0
(1 Rating)
Dapat oleh-oleh telur puyuh banyak banget, eh tetangga kasih kangkung juga banyak. Ya udah kita bikin tumisan kangkung aja. Simple dan enak banget ..
2 ikat kangkung
250 gram telur puyuh
4 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah cabe merah
3 buah cabe rawit
1 ruas jari lengkuas
1 lembar daun salam
2 sendok makan kecap manis
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula
1/2 sendok teh kaldu jamur
2 sendok makan minyak goreng
Advertisement
Langkah 1
Siangi kangkung, cuci bersih lalu rendam dengan garam kurang lebih 10 menit, tiriskan
Langkah 2
Cuci telur lalu rebus kurang lebih 15 menit. Dinginkan, kupas dan sisihkan
Langkah 3
Iris tipis bawang merah dan putih. Juga cabe.
Langkah 4
Panaskan minyak, tumis duo bawang hingga harum.
Langkah 5
Masukkan kangkung, aduk rata hingga layu.
Langkah 6
Kemudian masukkan telut puyuh, aduk rata.
Langkah 7
Beri bumbu garam, gula, kaldu dan terakhir kecap. Test rasa, sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement