Xihongshi Chao Jidan #ImlekanDiYummy

Resep Xihongshi Chao Jidan #ImlekanDiYummy

Hana Arnin

Hana Arnin

5.0

(1 Rating)

Telur orak arik dengan saus dari tomat ini khas dari china. Meskipun terlihatnya sederhana tapi ini tuh enak banget !

Bahan Utama

3 butir telur ayam

1/4 sdt garam

1/8 sdt lada bubuk

1/4 sdt kaldu jamur

2 sdm minyak goreng

Bahan Saus Tomat

2 buah tomat merah ukuran sedang

3 batang daun bawang kecil, iris kecil-kecil

2 sdm saus tomat botolan

1/2 sdt garam

50 ml air

1/2 sdt tepung maizena (larutkan dengan 2 sdt air)

1 sdm minyak untuk menumis

Alat & Perlengkapan

Piring

Piring Saji

Advertisement

Cara Membuat

Buat saus tomat : Panaskan minyak, masukkan irisan daun bawang kecil(sisakan bagian hijaunya untuk topping nanti), tumis 3-4 detik saja. Masukkan tomat, tumis sampai terlihat agak layu.

Langkah 1

Buat saus tomat : Panaskan minyak, masukkan irisan daun bawang kecil(sisakan bagian hijaunya untuk topping nanti), tumis 3-4 detik saja. Masukkan tomat, tumis sampai terlihat agak layu.

Masukkan saus tomat botolan dan garam, masak sebentar. Tuang air.

Langkah 2

Masukkan saus tomat botolan dan garam, masak sebentar. Tuang air.

Setelah mendidih dan tomat layu, masukkan larutan maizena sambil diaduk. Setelah mendidih kembali matikan api. Sisihkan sebentar.

Langkah 3

Setelah mendidih dan tomat layu, masukkan larutan maizena sambil diaduk. Setelah mendidih kembali matikan api. Sisihkan sebentar.

Kocok lepas telur bersama garam dan lada bubuk. Panaskan minyak dengan api kecil hampir sedang. Tuang kocokan telur, aduk hinga membentuk gumpalan.

Langkah 4

Kocok lepas telur bersama garam dan lada bubuk. Panaskan minyak dengan api kecil hampir sedang. Tuang kocokan telur, aduk hinga membentuk gumpalan.

Selagi bagian atasnya masih basah, masukkan saus tomat yang dibuat tadi, tambahkan kaldu jamur. Masak sambil diaduk perlahan, hingga cukup matang, jangan sampai terlalu kering telurnya.

Langkah 5

Selagi bagian atasnya masih basah, masukkan saus tomat yang dibuat tadi, tambahkan kaldu jamur. Masak sambil diaduk perlahan, hingga cukup matang, jangan sampai terlalu kering telurnya.

Pindahkan kepiring saji lalu taburi dengan sisa daun bawang. Sajikan selagi panas.

Langkah 6

Pindahkan kepiring saji lalu taburi dengan sisa daun bawang. Sajikan selagi panas.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement