Kue Garpu #JagoMasakMinggu5Periode2

Resep Kue Garpu #JagoMasakMinggu5Periode2

Nauzaery ShaQuilla

Nauzaery ShaQuilla

5.0

(3 Rating)

Kriuk & gurih.

Bahan Utama

150 gr tepung terigu

60 gr margarin

1 butir telur

1/2 sdt garam

1/2 sdt gula pasir

1/2 sdt kaldu bubuk

1 batang seledri, iris halus

Alat & Perlengkapan

Garpu

Advertisement

Cara Membuat

Siapkan bahan yang digunakan. Selanjutnya lelehkan margarin dengan api kecil, sisihkan.

Langkah 1

Siapkan bahan yang digunakan. Selanjutnya lelehkan margarin dengan api kecil, sisihkan.

Siapkan wadah, campur jadi satu tepung terigu, garam, gula pasir, kaldu bubuk, aduk sampai rata. Kemudian tambahkan telur, margarin cair dan seledri iris, aduk rata, kemudian uleni adonan sampai kalis dan tidak lengket ditangan.

Langkah 2

Siapkan wadah, campur jadi satu tepung terigu, garam, gula pasir, kaldu bubuk, aduk sampai rata. Kemudian tambahkan telur, margarin cair dan seledri iris, aduk rata, kemudian uleni adonan sampai kalis dan tidak lengket ditangan.

Ambil sedikit adonan, lonjongkan, kemudian tempelkan dipunggung garpu, ratakan sambil ditekan-tekan supaya mendapatkan motif dari garpu. Kemudian gulung perlahan adonan. Lakukan sampai adonan habis terbentuk.

Langkah 3

Ambil sedikit adonan, lonjongkan, kemudian tempelkan dipunggung garpu, ratakan sambil ditekan-tekan supaya mendapatkan motif dari garpu. Kemudian gulung perlahan adonan. Lakukan sampai adonan habis terbentuk.

Seperti ini adonan yg sudah dibentuk.

Langkah 4

Seperti ini adonan yg sudah dibentuk.

Goreng kue garpu sampai berwarna kecoklatan, angkat dan tiriskan.

Langkah 5

Goreng kue garpu sampai berwarna kecoklatan, angkat dan tiriskan.

Setelah dingin, simpan dalam toples.

Langkah 6

Setelah dingin, simpan dalam toples.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement