Sup Misoa Oyong (Vegan) #JagoMasakMinggu6Periode2

Resep Sup Misoa Oyong (Vegan) #JagoMasakMinggu6Periode2

Angel Rose

Angel Rose

4.0

(2 Rating)

Cocok buat yang lagi diet, gak perlu tambah nasi sudah mengenyangkan❤️

Bahan Utama

1/2 bungkus misoa, rendam air panas

1 buah oyong, kupas dan potong bulat

1 buah wortel, potong sesuai selera

10 gram kubis, iris kotak

1 genggam kapri

1 batang daun bawang, iris memanjang

1 batang seledri ambil daunnya saja

Bumbu-bumbu:

1 sdt garam

1 sdt kaldu jamur

1 sdt merica

1/2 sdt gula

1/2 sdt pala bubuk

Bumbu halus:

4 siung bawang merah

2 siung bawang putih

1 ruas jari jahe, digeprek saja

2 sdm mentega untuk menumis

Alat & Perlengkapan

Kompor

Panci

Panci Besar

Panci Kecil

Advertisement

Cara Membuat

Panaskan mentega, tumis bumbu halus dan jahe hingga harum.

Langkah 1

Panaskan mentega, tumis bumbu halus dan jahe hingga harum.

Didihkan 1 litter air dalam panci, masukkan tumisan bumbu dan sayuran secara bertahap, dimulai dari wortel dulu.

Langkah 2

Didihkan 1 litter air dalam panci, masukkan tumisan bumbu dan sayuran secara bertahap, dimulai dari wortel dulu.

Setelah wortel mulai empuk, masukkan kubis, kapri dan oyong. Masak hingga sayuran lunak.

Langkah 3

Setelah wortel mulai empuk, masukkan kubis, kapri dan oyong. Masak hingga sayuran lunak.

Bumbui dengan garam, merica bubuk, pala bubuk, kaldu jamur dan gula pasir. Cek rasanya, sesuaikan dengan selera masing-masing.

Langkah 4

Bumbui dengan garam, merica bubuk, pala bubuk, kaldu jamur dan gula pasir. Cek rasanya, sesuaikan dengan selera masing-masing.

Terakhir sebelum diangkat, masukkan misoa, daun bawang dan seledri. Matikan kompor dan sajikan selagi hangat. Selamat mencoba!

Langkah 5

Terakhir sebelum diangkat, masukkan misoa, daun bawang dan seledri. Matikan kompor dan sajikan selagi hangat. Selamat mencoba!

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement