Ayam Goreng Kremes #JagoMasakMinggu10Periode2

Resep Ayam Goreng Kremes #JagoMasakMinggu10Periode2

Tine Wahyudi

Tine Wahyudi

5.0

(5 Rating)

Si kriwil yang renyah, garing dan kriuk - kriuk.

Bahan Utama

3 potong ayam

1 lembar daun salam

1 lembar daun jeruk

1 batang serai, memarkan

2 cm lengkuas, geprek

2 cm jahe, geprek

Bumbu halus :

2 siung bawang merah

1 siung bawang putih

1 butir kemiri

3 cm kunyit

1/4 sdt ketumbar

Garam secukupnya

Gula pasir secukupnya

Kaldu bubuk secukupnya

Air secukupnya

Bahan Kremesan :

4 sdm tepung tapioka

1 sdm tepung beras

1/2 bungkus santan instan

1/2 butir kuning telur

300 ml air sisa rebusan ayam

1/4 sdt Baking powder

Minyak goreng untuk menggoreng

Pelengkap :

Lalapan sesuai selera

Sambel terasi

Alat & Perlengkapan

Wajan

Kuas

Advertisement

Cara Membuat

Ulek bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, dan kunyit hingga halus.

Langkah 1

Ulek bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, dan kunyit hingga halus.

Cuci ayam dengan air mengalir. Masukan ke dalam wajan ayam, bumbu halus, daun jeruk, daun salam, lengkuas, jahe, batang serai. Masukan air  hingga ayam terendam. Kemudian rebus tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk. Rebus hingga mendidih dan menyusut. Matikan api. Tiriskan ayam dan sisakan 300 ml air rebusan ayam.

Langkah 2

Cuci ayam dengan air mengalir. Masukan ke dalam wajan ayam, bumbu halus, daun jeruk, daun salam, lengkuas, jahe, batang serai. Masukan air hingga ayam terendam. Kemudian rebus tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk. Rebus hingga mendidih dan menyusut. Matikan api. Tiriskan ayam dan sisakan 300 ml air rebusan ayam.

Campurkan semua bahan kremesan kecuali baking powder. Aduk hingga semua bahan tercampur rata. Jika kurang asin tambahkan garam.

Langkah 3

Campurkan semua bahan kremesan kecuali baking powder. Aduk hingga semua bahan tercampur rata. Jika kurang asin tambahkan garam.

Panaskan minyak goreng. Pastikan minyak goreng harus panas dan penuh. Masukan baking powder ke dalam adonan kremesan.  Tuang ke dalam botol. Lubangi tutup botol menjadi 8 lubang.  Kucurkan adonan ke dalam minyak panas. Biarkan adonan kering. Setelah adonan kokoh, lipat adonan. Goreng hingga kedua sisi berwarna keemasan. Angkat dan tiriskan.

Langkah 4

Panaskan minyak goreng. Pastikan minyak goreng harus panas dan penuh. Masukan baking powder ke dalam adonan kremesan. Tuang ke dalam botol. Lubangi tutup botol menjadi 8 lubang. Kucurkan adonan ke dalam minyak panas. Biarkan adonan kering. Setelah adonan kokoh, lipat adonan. Goreng hingga kedua sisi berwarna keemasan. Angkat dan tiriskan.

Masukan ayam ungkep ke dalam minyak panas. Goreng hingga kedua sisi berwarna keemaaan. Angkat dan tiriskan. Sajikan ayam goreng kremes dengan lalapan dan sambal terasi.

Langkah 5

Masukan ayam ungkep ke dalam minyak panas. Goreng hingga kedua sisi berwarna keemaaan. Angkat dan tiriskan. Sajikan ayam goreng kremes dengan lalapan dan sambal terasi.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement