Crumble Pudding Cake #DiRecookYummy

Resep Crumble Pudding Cake #DiRecookYummy

Kaianiandra

Kaianiandra

5.0

(1 Rating)

Aku senang banget bisa ikutan online class membuat pudding. Karena menurutku susah banget buat pudding itu. Jarang pernah berhasil. Semenjak ikutan bLihat Selengkapnya

Bahan Utama

6 butir telur (2 telur utuh + 4 kuning telur)

70 gr gula pasir

1/2 sdt sp

60 gr tepung terigu pro sedang

1 sdm cokelat bubuk

25 gr susu bubuk putih

60 gr margarin (cairkan)

1 sdm coklat pasta

1 sdt pewarna makanan merah dan hijau

Bahan A

4 putih telur ( sisa bahan utama)

25 gr gula pasir

Bahan B

1 bungkus agar-agar swallow plain

300 ml air

25 gr gula pasir

1/4 kaleng skm

1/4 sdt vanilli

Bahan C

1/2 bungkus agar agar swallow plain

60 gr gula pasir

300 ml air

Pasta moka

Alat & Perlengkapan

Spatula

Loyang

Spatula Kue

Advertisement

Cara Membuat

Telur, gula dan SP di mixer selama 10 menit sampai kental mengembang

Langkah 1

Telur, gula dan SP di mixer selama 10 menit sampai kental mengembang

Masukkan terigu dan susu bubuk yang sudah diayak terlebih dahulu

Langkah 2

Masukkan terigu dan susu bubuk yang sudah diayak terlebih dahulu

Masukkan margarin cair dan aduk dengan spatula

Langkah 3

Masukkan margarin cair dan aduk dengan spatula

Ambil 40 gr adonan dan beri warna merah, ambil lagi 40 gr adonan dan beri warna hijau

Langkah 4

Ambil 40 gr adonan dan beri warna merah, ambil lagi 40 gr adonan dan beri warna hijau

Letakkan di loyang brownis ukuran 15 x 10 dan panggang dengan suhu 160 DC selama 20 menit atau sampai matang.  Lalu setelah matang keluarkan dan potong dadu

Langkah 5

Letakkan di loyang brownis ukuran 15 x 10 dan panggang dengan suhu 160 DC selama 20 menit atau sampai matang. Lalu setelah matang keluarkan dan potong dadu

Sisa adonan ditambahkan coklat bubuk dan coklat pasta, aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang brownis ukuran 18 x 18  dan panggang dengan suhu 160 DC selama 20 menit atau sampai matang

Langkah 6

Sisa adonan ditambahkan coklat bubuk dan coklat pasta, aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang brownis ukuran 18 x 18 dan panggang dengan suhu 160 DC selama 20 menit atau sampai matang

Mixer bahan A lalu sisihkan. Campur semua bahan B aduk rata dan masak hingga mendidih. Tuang adonan B ke adonan A sambil terus di mixer sampai rata. Lalu masukkan potongan cake merah dan hijau, aduk rata

Langkah 7

Mixer bahan A lalu sisihkan. Campur semua bahan B aduk rata dan masak hingga mendidih. Tuang adonan B ke adonan A sambil terus di mixer sampai rata. Lalu masukkan potongan cake merah dan hijau, aduk rata

Tuang adonan putih tadi di atas cake lapisan coklat yang sudah matang. Ratakan lalu dinginkan dalam kulkas hingga set

Langkah 8

Tuang adonan putih tadi di atas cake lapisan coklat yang sudah matang. Ratakan lalu dinginkan dalam kulkas hingga set

Campur semua bahan C aduk hingga rata dan masak hingga mendidih

Langkah 9

Campur semua bahan C aduk hingga rata dan masak hingga mendidih

Tuang adonan C yang sudah mendidih di atas lapisan yang sudah didinginkan lalu biarkan hingga suhu ruang dan masukkan kulkas hingga set dan dingin

Langkah 10

Tuang adonan C yang sudah mendidih di atas lapisan yang sudah didinginkan lalu biarkan hingga suhu ruang dan masukkan kulkas hingga set dan dingin

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement