Kare Kambing Pedas

Resep Kare Kambing Pedas

Laila Fitria

Laila Fitria

5.0

(1 Rating)

Pedasnya sesuaikan selera. Semakin pedas semakin mantap.

Bahan Utama

300 gr daging kambing

Air secukupnya, untuk merebus

1000 ml santan sedang

2 lembar daun salam

4 lembar daun jeruk purut

1 batang serai, geprek

1 ruas lengkuas, geprek

1 sdt garam

1 sdt gula

½ sdt kaldu jamur

¼ sdt merica bubuk

Minyak goreng secukupnya, untuk menumis

Bumbu halus

7 buah bawang merah

5 siung bawang putih

25 buah cabe rawit (++)

2 buah cabe merah besar

1 ruas jahe

1 ruas kunyit

2 ruas jahe

1 sdt ketumbar bubuk

3 butir kemiri

Alat & Perlengkapan

Blender

Panci

Panci Besar

Panci Kecil

Kuas

Advertisement

Cara Membuat

Rebus daging kambing hingga mendidih dan kotorannya keluar, tiriskan dan cuci bersih. Kemudian rebus kembali hingga mendidih dan buang airnya.

Langkah 1

Rebus daging kambing hingga mendidih dan kotorannya keluar, tiriskan dan cuci bersih. Kemudian rebus kembali hingga mendidih dan buang airnya.

Kemudian rebus kembali daging kambing hingga empuk, tiriskan dan buang airnya. Jadi proses perebusan sebanyak 3x untuk menghilangkan bau prengus.

Langkah 2

Kemudian rebus kembali daging kambing hingga empuk, tiriskan dan buang airnya. Jadi proses perebusan sebanyak 3x untuk menghilangkan bau prengus.

Blender bumbu halus dengan sedikit air.

Langkah 3

Blender bumbu halus dengan sedikit air.

Kemudian tumis hingga air menyusut. Tambahkan minyak, daun salam, daun jeruk purut, serai dan lengkuas. Tumis hingga bumbu tanak dan matang.

Langkah 4

Kemudian tumis hingga air menyusut. Tambahkan minyak, daun salam, daun jeruk purut, serai dan lengkuas. Tumis hingga bumbu tanak dan matang.

Masukkan bumbu yang sudah ditumis, daging kambing dan santan kedalam panci. Rebus dengan api kecil sampai santan mendidih.

Langkah 5

Masukkan bumbu yang sudah ditumis, daging kambing dan santan kedalam panci. Rebus dengan api kecil sampai santan mendidih.

Setelah mendidih, bumbui dengan garam, gula, merica bubuk dan kaldu jamur. Koreksi rasa, masak sampai bumbu meresap. Sajikan selagi panas.

Langkah 6

Setelah mendidih, bumbui dengan garam, gula, merica bubuk dan kaldu jamur. Koreksi rasa, masak sampai bumbu meresap. Sajikan selagi panas.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement