Advertisement
Opor daging sapi pedas ini terbuat dari daging giling supaya lebih cepat masaknya. Sehingga langsung cepat bisa disantap, enak dan tentu saja pedaaas.
Advertisement
Step 1
Bola daging, campur daging giling, telur, garam, merica dan kaldu rasa. Aduk rata, dan bentuk bola daging sesuai selera.
Step 2
Blender cabai rawit, bawang merah, bawang putih, ketumbar, kemiri, gula pasir, garam, merica, dan minyak secukupnya hingga halus.
Step 3
Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun jeruk, serai, jahe, daun salam dan asam jawa. Aduk rata hingga harum.
Step 4
Masukan daging, masak hingga daging matang.
Step 5
Tambahkan santan sedang, aduk rata. Masak hingga bumbu meresap, dan air menyusut.
Step 6
Tambahkan cabe rawit utuh, angkat dan sajikan opor bola daging pedas bersama acar ketimun.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua
Advertisement