Bekal Nasi Goreng Jagung Manis #MISIHARIANAKNASIONAL

Resep Bekal Nasi Goreng Jagung Manis #MISIHARIANAKNASIONAL

laily puspitasari

laily puspitasari

5.0

(1 Rating)

Salah satu ide bekal yang mudah dan praktis dibuat karena komplit karbo sayuran dan protein dalam sekali masak.

Bahan Utama

2 piring Nasi Putih

2 buah Sosis iris bulat

1 butir Telur Ayam

½ buah Jagung Manis, serut bijinya

1 batang Daun Bawang, iris kasar

2 siung Bawang Putih, cincang halus

¼ buah Bawang Bombay, cincang

¼ sdt Merica Bubuk

1 sdt Garam

½ sdt Kaldu Jamur

1 sdm Kecap manis

3 sdm Margarin

Alat & Perlengkapan

Wajan

Kotak Makan

Advertisement

Cara Membuat

Panaskan margarin sampai meleleh. Lalu tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu dan harum.

Langkah 1

Panaskan margarin sampai meleleh. Lalu tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu dan harum.

Masukkan irisan sosis dan jagung manis, tumis sebentar saja. Sisihkan di tepi wajan.

Langkah 2

Masukkan irisan sosis dan jagung manis, tumis sebentar saja. Sisihkan di tepi wajan.

Pecahkan telur, beri secubit garam. Bikin orak-arik telur.

Langkah 3

Pecahkan telur, beri secubit garam. Bikin orak-arik telur.

Masukkan nasi, bumbui merica bubuk, garam, kaldu jamur dan kecap manis. Aduk sampai rata sambil koreksi rasa sesuai selera.

Langkah 4

Masukkan nasi, bumbui merica bubuk, garam, kaldu jamur dan kecap manis. Aduk sampai rata sambil koreksi rasa sesuai selera.

Terakhir masukkan daun bawang, tumis sebentar asal layu. Angkat dan sisihkan. Cetak nasi goreng di mangkok. Letakkan nasi goreng di kotak makan, tambahkan irisan telur dadar. Bekal nasi goreng siap dibawa ke sekolah.

Langkah 5

Terakhir masukkan daun bawang, tumis sebentar asal layu. Angkat dan sisihkan. Cetak nasi goreng di mangkok. Letakkan nasi goreng di kotak makan, tambahkan irisan telur dadar. Bekal nasi goreng siap dibawa ke sekolah.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement