Lemon Chiffon Cake

Resep Lemon Chiffon Cake

Vhita Hani

Vhita Hani

5.0

(3 Rating)

Harum lemonnya sangat menggoda. Teksturnya lembut, enak banget 😍 Resep dari IG Chef Koh Aming.

Bahan Utama

Bahan A:

7 kuning telur

105 gr susu cair

70 gr minyak

20 ml air lemon

1 sdt lemon zest (parutan kulit luar lemon)

125 gr terigu protein rendah

Bahan B:

7 putih telur

¼ sdt garam halus

140 gr gula halus atau gula pasir

1 sdt air lemon

Advertisement

Cara Membuat

Parut kulit luar lemon. Setelah itu dibelah, lalu peras airnya.

Langkah 1

Parut kulit luar lemon. Setelah itu dibelah, lalu peras airnya.

Campur semua bahan A, cukup diaduk dengan balloon whisk perlahan sampai tercampur rata.

Langkah 2

Campur semua bahan A, cukup diaduk dengan balloon whisk perlahan sampai tercampur rata.

Dalam wadah lain masukkan putih telur, air lemon dan garam lalu mixer dengan kecepatan sedang sampai berbuih. Masukkan gula secara bertahap (bagi menjadi 3 tahap) sambil terus di mixer hingga soft peak.

Langkah 3

Dalam wadah lain masukkan putih telur, air lemon dan garam lalu mixer dengan kecepatan sedang sampai berbuih. Masukkan gula secara bertahap (bagi menjadi 3 tahap) sambil terus di mixer hingga soft peak.

Masukkan 3 centong putih telur ke adonan A, aduk perlahan sampai tercampur rata.
Tuang adonan kuning telur ke kocokan putih telur, aduk balik sampai tercampur rata.

Langkah 4

Masukkan 3 centong putih telur ke adonan A, aduk perlahan sampai tercampur rata. Tuang adonan kuning telur ke kocokan putih telur, aduk balik sampai tercampur rata.

Tuang ke cetakan chiffon tanpa dioles apapun. Ratakan permukaannya, hentakkan 3x untuk menghilangkan gelembung udara. Dan aduk dengan dengan sumpit supaya merata.

Langkah 5

Tuang ke cetakan chiffon tanpa dioles apapun. Ratakan permukaannya, hentakkan 3x untuk menghilangkan gelembung udara. Dan aduk dengan dengan sumpit supaya merata.

Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan di suhu 170°C, api atas bawah. Setelah 15 menit keluarkan sebentar lalu buat garis di permukaannya dengan pisau yang tajam. Turunkan suhu oven di 150°C, lanjutkan memanggang ± 45 menit. Chiffon cake yang sudah matang langsung balik di atas botol atau jika menggunakan cetakan chiffon berkaki langsung dibalik aja loyangnya.
Biarkan hingga benar-benar dingin.
Seset dengan pisau yang tajam untuk mengeluarkan chiffon cake.

Langkah 6

Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan di suhu 170°C, api atas bawah. Setelah 15 menit keluarkan sebentar lalu buat garis di permukaannya dengan pisau yang tajam. Turunkan suhu oven di 150°C, lanjutkan memanggang ± 45 menit. Chiffon cake yang sudah matang langsung balik di atas botol atau jika menggunakan cetakan chiffon berkaki langsung dibalik aja loyangnya. Biarkan hingga benar-benar dingin. Seset dengan pisau yang tajam untuk mengeluarkan chiffon cake.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait

Advertisement