Macam-macam Caviar dan Resep Olahannya, Mewah dan Kaya Gizi

Meski kecil, telur ikan mahal ini punya banyak manfaat, lho

Macam-macam Caviar dan Resep Olahannya, Mewah dan Kaya Gizi

penulis:

Langgeng Irma Salugiasih

Bagikan:

Makanan yang sekilas mirip sagu mutiara ini adalah telur ikan yang disebut caviar. Jika kamu belum familiar dengan makanan ini atau melihatnya secara langsung, wajar saja. Karena makanan ini memang tidak ditemukan di pasar atau supermarket, melainkan dipesan secara khusus dengan harga mencapai Rp1,5 juta/30 gram.

Caviar merupakan makanan yang berasal dari telur ikan tertentu yang telah digarami dan melalui proses khusus. Kebanyakan caviar berkualitas dihasilkan dari spesies ikan sturgeon yang tinggal di perairan Laut Kaspia, seperti Beluga, Ossetra, Sterlet, Kaluga hybrid, dan sturgeon Siberia.

Mulanya, produksi caviar dunia didominasi oleh Russia dan Iran sebagai habitat asal ikan sturgeon. Namun, menurut Business Insider, beberapa tahun belakangan ini China memimpin dengan 54 persen budidaya caviar komersial dunia.

Umumnya, caviar memiliki tampilan berkilau dengan tekstur lengket dan berlendir. Cita rasanya merupakan perpaduan antara amis, asin, dan lumer di mulut. Hal itu membuat caviar dianggap sebagai "emas hitam" karena melambangkan kemewahan.

Di samping itu, ternyata caviar juga menyimpan manfaat besar bagi kesehatan, lho. Simak uraian berikut untuk mengenal caviar lebih lanjut.

Macam-macam caviar di dunia

macam-macam caviar
ilustrasi makanan berhias caviar (pexels.com/Denys Gromov)

Selain disantap bersama hidangan lain, cara menikmati caviar secara langsung pun unik. Kamu sangat dianjurkan menggunakan sendok berbahan emas, atau langsung makan dari punggung tangan antara ibu jari dan telunjuk. Lalu, jangan mengunyah caviar untuk mempertahankan cita rasanya sampai habis, ya.

Nah, berikut beberapa macam caviar yang populer di dunia.

1. Sterlet Caviar

Caviar ini berwarna abu-abu kekuningan dan berasal dari spesies sturgeon terkecil, yakni sterlet sturgeon. Teksturnya yang halus sangat mudah hancur. Meski begitu, sterlet caviar memiliki cita rasa yang ringan, buttery, dan manis.

2. Siberian Sturgeon Caviar

Jenis caviar ini dapat dikenali dari tampilannya yang glossy dan memikat. Warnanya kombinasi keabu-abuan dan hijau dengan permukaan hitam legam. Untuk rasa siberian sturgeon caviar sendiri tidak terlalu asin, melainkan lebih seperti kacang atau keju.

3. Kaluga Caviar

Kaluga caviar adalah salah satu varietas yang berasal dari China, tepatnya di perairan Sungai Amur. Caviar ini mudah dikenali karena bentuknya lebih padat dari caviar lain. Juga, memiliki warna yang menonjol dengan bintik-bintik cokelat tua seperti hijau zaitun. Soal rasa, kaluga caviar menawarkan sensasi nutty dan asin mirip siberian sturgeon caviar.

4. Beluga Caviar

Beluga caviar merupakan caviar paling mahal di dunia dengan harga mencapai Rp55 juta per kilonya. Tidak heran karena produksinya sendiri harus menunggu selama 25 tahun untuk ikan sturgeon betina mencapai siklus pematangan. Selain itu, beluga caviar juga memiliki ukuran besar dengan rasa yang sangat lembut.

5. Ossetra Caviar

Ossetra caviar terbuat dari ikan sturgeon Acipenser gueldenstaedii dewasa dan juga termasuk dalam jajaran caviar termahal di dunia. Harganya sendiri dibanderol mencapai Rp8,2 juta per 52 gram. Tampilannya begitu cantik dengan nuansa kecokelatan dan rasa nutty yang kompleks.

Baca Juga: 9 Manfaat Ikan Gindara yang Kaya akan Omega-3

Profil nutrisi dan manfaat caviar bagi kesehatan

Meski ukurannya mungil dan disajikan dalam porsi kecil, kandungan nutrisi caviar tidak boleh diremehkan. Tiap 1 ons caviar setidaknya menawarkan nutrisi berikut ini, sebagaimana dilansir Healthline, yaitu:

  1. 75 kalori;
  2. 7 gram protein;
  3. 5 gram lemak;
  4. 1 gram karbohidrat;
  5. Vitamin B12 sebesar 236 persen dari nilai harian;
  6. Selenium sebesar 34 persen dari nilai harian;
  7. Besi sebesar 19 persen dari nilai harian; dan
  8. Natrium sebesar 18 persen dari nilai harian.

Caviar juga dikenal kaya akan vitamin B12 yang berperan penting dalam perkembangan dan fungsi sistem saraf, produksi sel darah merah dan DNA. Selain itu, makanan mewah ini menyediakan dalam jumlah kecil vitamin A, D, dan E.

Karena teksturnya yang rapuh, caviar harus disimpan dalam keadaan dingin agar tetap segar. Lalu, apa saja manfaat kesehatan yang mampu diberikan caviar?

1. Menjaga kesehatan kulit

Mengutip Healthline, caviar juga menyimpan asam lemak omega-3 yang cukup tinggi berupa asam eicosapentaenoic (EPA) dan asam docosahexaenoic (DHA). Di mana, nutrisi satu ini dapat membantu mengurangi kerutan dan tanda-tanda penuaan di kulit. Meski begitu, dibutuhkan penelitian lebih lanjut lagi mengenai pengaruh caviar dalam mencegah penuaan.

2. Bantu meningkatkan kesehatan otak dan mental

Jika DHA berperan melawan peradangan pada membran sel otak, maka EPA berperan dalam memperbaiki perubahan suasana hati. caviar yang mengandung DHA dan EPA melimpah dapat membantu mengurangi risiko gangguan mental atau depresi. Namun, penelitian lebih mendalam tentang efek langsung caviar terhadap kesehatan otak dan mental masih diperlukan.

3. Melindungi kesehatan jantung

Asam lemak omega-3 juga memainkan peran penting dalam merawat kesehatan jantung. Nutrisi ini dapat menurunkan tekanan darah, meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL), dan mencegah penggumpalan trombosit dalam darah (agregasi trombosit). Caviar dapat memberi manfaat tersebut, sekalipun dikonsumsi ketika sedang menjalani terapi pengobatan.

4. Menjaga sistem kekebalan tubuh

Selenium dan asam lemak omega-3 sama-sama mendukung terjaganya sistem kekebalan tubuh. Selenium berfungsi mengatur respons imun, sedangkan asam lemak omega-3 berfungsi mencegah masuknya zat berbahaya dalam tubuh dan memperbaiki peradangan.

Meski caviar menawarkan manfaat kesehatan yang baik, namun perlu kamu tahu juga bahwa kandungan kolesterol tergolong tinggi. Dalam 1 sendok caviar terdapat sekitar 940–950 mg kolesterol. Jadi, bagi kamu yang memiliki penyakit kolesterol, perhatikan asupan caviar serta konsultasikan lebih dulu ke dokter supaya lebih aman, ya.

Resep olahan caviar

olahan resep caviar
ilustrasi hidangan berhias caviar (pexels.com/Ruslan Khmelevsky)

1. Deviled Eggs with Crab and Caviar

Bahan utama:

  1. 5 butir telur
  2. 2 sdm mayones
  3. 2 sdm mustard Dijon
  4. 2 buah bawang merah, cincang
  5. 2 buah daun bawang, diiris tipis
  6. 1 sdm peterseli, cincang halus
  7. 1 sdt teh thyme, cincang halus 1
  8. Secukupnya garam
  9. 3 ons daging kepiting
  10. Secukupnya caviar untuk hiasan

Cara membuat:

  1. Rebus telur hingga matang. Angkat, kupas, lalu belah memanjang menjadi dua.
  2. Ambil kuning telurnya dan pindahkan ke mangkuk. Tambahkan mayones, mustard, bawang merah, daun bawang, peterseli, teh thyme, kemudian haluskan. Tambahkan garam sedikit dan aduk sampai merata.
  3. Platting telur rebus bagian putih di atas piring.
  4. Masukkan adonan kuning telur ke dalam piping bag.
  5. Isi putih telur rebus dengan adonan kuning telur. Jika sudah semua, beri hiasan caviar.
  6. Deviled eggs with crab and caviar siap disajikan.

2. Caviar Sandwich 

Bahan utama:

  1. 3 buah telur rebus lunak, cincang
  2. 4 sdm mayonais
  3. 3 buah daun bawang, iris tipis
  4. 1/4 sdt lada hitam bubuk
  5. 1/2 sdt garam
  6. 8 lembar roti sandwich atau roti tawar
  7. 2 sdm mentega
  8. Secukupnya caviar

Cara membuat:

  1. Krim mayonais: campurkan mayonais, daun bawang, lada hitam, dan garam. Aduk sampai rata, sisihkan.
  2. Panggang roti hingga berubah kecokelatan, lalu olesi dengan mentega secara merata.
  3. Lapisi dengan krim mayonais, lalu tambahkan telur rebus cincang.
  4. Terakhir, hias dengan caviar sebelum ditutup menggunakan lembar roti yang lain.
  5. Caviar sandwich siap dinikmati.

Caviar merupakan produk hasil laut yang terbuat dari telur ikan spesies sturgeon. Selain karena profil nutrisi yang mengesankan, caviar dihargai mahal karena waktu produksinya yang tidak sebentar, serta proses pengolahannya yang ketat. Namun, hati-hati mengkonsumsi caviar jika kamu punya riwayat penyakit kolesterol, ya.

Baca Juga: Resep Tengkleng Kambing Khas Solo dan Tipsnya Agar Tidak Bau!

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Atik Haryono

Atik Haryono

Salmon Masak Tomat

Salmon Masak Tomat

(5.0)

5 langkah

522

Artikel Lainnya di kuliner